Perjuangan Remaja Tulang Punggung Keluarga

Remaja lelaki bertubuh mungil ini kerap ditemui di sekitar istana Bogor dan gedung balai kota Bogor. Walaupun sering nongkrong di sekitar istana Bogor, tentu saja dia bukan salah seorang penghuni istana. Remaja tanggung itu bernama Tomi. Mengapa ia sering berada di istana Bogor?

Tomi, bukanlah remaja biasa. Ia remaja luar biasa. Tomi tumbuh dewasa melebihi usianya. Jika teman sebayanya menikmati masa remaja dengan penuh riang canda dan tidak sedikit yang berbuat nakal. Tomi mengisi masa remajanya dengan penuh perjuangan. Bagaimana tidak, di usianya yang masih belasan sudah menjadi tulang punggung keluarganya. Kepalan tangan kecilnya menjadi tumpuan hidup ibu dan kedua adiknya.

Tomi adalah sedikit dari remaja kita yang mau memikul tanggung jawab besar. Sulitnya kondisi ekonomi sejak ayahnya meninggal, memanggil naluri lelakinya. Tomi bangkit mengambil alih tanggung jawab sang ayah yang begitu dicintainya. Usianya yang masih kecil bukan hambatan baginya untuk bekerja. Setiap hari Tomi berjualan sayuran di sekitar istana Bogor dan balai kota Bogor. Tomi menjual sayurannya untuk pengunjung yang ingin memberi makan kijang.

Walaupun harus banting tulang mencari nafkah, Tomi tetap sekolah di sebuah SMU di kota Bogor. Tomi tetap ingin meraih pendidikan yang tinggi dan memperbaiki kehidupan keluarganya. Setiap hari Tomi berjualan sayuran yang diambil dari pamannya. Jika sayurannya habis Tomi mendapat Rp. 100.000, Rp 70.000 disetorkan ke pamannya dan sisanya diserahkan ke ibunya. Uang sebesar itu digunakan untuk makan sehari-hari dan membayar sewa rumah sekitar Rp. 400.000/bulan. Tidak mudah memang hidup bagi Tomi sekeluarga, tapi dengan semangat dan niat ikhlas pintu rezeki akan terbuka untuk keluarga ini.


Previous
Next Post »

13 comments

Write comments
ajarmasak
AUTHOR
December 25, 2014 at 5:33 AM delete

Semoga rejeki Tomi berkah dan bisa menyelesaikan studinya dengan baik. Aamiin.

Reply
avatar
Unknown
AUTHOR
December 26, 2014 at 1:39 AM delete

dari kecil sudah kerja keras kelak klo sdh dewasa pst menjadi pengusaha yang sukses

Reply
avatar
Unknown
AUTHOR
December 26, 2014 at 3:17 AM delete

Semoga langkah mu di mudahkan allah swt dan cita cita tercapai ya.Bismillaaah semangat....

Reply
avatar
Unknown
AUTHOR
December 26, 2014 at 5:14 AM delete

Reality kehidupan yang harus selalu di iringi dgn kesabaran dan keikhlasan...
Semangat Dex Tomi, InsyaAllah Allah SWT selalu Akan membukakan pintu Rizqimu, kita disini jg ikut mendoakan, semoga Allah selalu memberkahi dalam setiap langkahmu.
Amiin yarabbal'alamiin

Reply
avatar
Unknown
AUTHOR
December 26, 2014 at 6:38 AM delete

Semangat tomi pasti bisa

Reply
avatar
Unknown
AUTHOR
December 26, 2014 at 10:18 AM delete

Semangat tomi,ayahmu disurga sana mungkin sangat senang melihatmu mengambil alih posisi ayahnya,semiga tuhan memberi jalan kemudahan untuk tomi

Reply
avatar
Unknown
AUTHOR
December 26, 2014 at 4:19 PM delete

Semoga Alloh melimpahkan rejeki untukmu dek ..... Aamiin ..

Reply
avatar
Tin-Zz
AUTHOR
December 27, 2014 at 4:27 AM delete

YA RABB,SEMOGA BISA MENJADI CONTOH UNTUK ANAK2 YANG LAIN.......

Reply
avatar
Unknown
AUTHOR
December 29, 2014 at 9:15 PM delete

Semoga pintu rejeki selalu terbuka untukmu tomi.
Aminn

Reply
avatar