Manfaat Sehat Jika Tidur Miring Kekanan




Islam mengatur kehidupan manusia dengan lengkap. Bahkan, tidur saja ada pedomannya. Ajaran Islam menganjurkan kita miring ke sebelah kanan ketika tidur. Hal ini disampaikan oleh Rasulullah saw.,
Berbaringlah di atas rusuk sebelah kananmu.” (HR Al-Bukhari).
Tidur miring ke kanan seperti yang dicontohkan Rasulullah saw. banyak manfaatnya untuk kesehatan, yaitu:
  1. Menjaga kesehatan otak
Otak manusia terbagi dua yaitu bagian kanan dan kiri. Sehari-hari kita banyak beraktivitas dengan menggunakan anggota tubuh bagian kanan, maka kerja otak bagian kiri lebih berat. Maka ketika tidur miring ke kanan otak sebelah kiri ini bisa beristirahat. Hal ini bisa mencegah terjadinya kebekuan darah di otak sebagai pemicu stroke.
  1. Mengurangi beban jantung
Tidur miring ke kanan membuat jantung tidak tertimpa organ lainnya, karena posisi jantung lebih condong berada di sebelah kiri. Selain itu, darah pun terdistribusi merata dan terkonsentrasi si sebelah kanan (bawah).  Hal ini akan menyebabkan beban aliran darah yang masuk dan keluar jantung lebih rendah. Sehingga kerja jantung lebih ringan.
  1. Lambung lebih sehat
Posisi tidur miring ke sebelah kanan akan memudahkan proses pengeluaran chime (makanan yang telah dicerna oleh lambung dan bercampur asam lambung) akan lancar. Sehingga pengosongan lambung lancar.  Hal ini akan menghindarkan lambung dari erosi dinding lambung. Dan lambung pun menjadi sehat
  1. Menyehatkan kandung empedu dan pankreas
Posisi tidur miring ke kanan, menyebabkan aliran chime lancar sehingga cairan empedu meningkat. Hal ini menghindari terbentuknya batu empedu. Begitu pula dengan pankreas, keluaran getah pankreas akan meningkat dengan posisi tidur miring ke kanan.
  1. Meningkatkan waktu penyerapan gizi
Saat tidur pergerakan usus meningkat. Dengan posisi tidur miring ke kanan, maka perjalanan makanan yang sudah dicerna dan siap diserap akan menjadi lebih lama, sehingga penyerapan gizi menjadi lebih optimal.
  1. Memudahkan buang air besar
Dengan posisi tidur miring ke kanan, maka proses pengisian usus besar sigmoid (sebelum anus) akan lebih cepat penuh. Jika sudah penuh akan merangsang gerak usus besar dan diikuti relaksasi  dari otot anus sehingga mudah buang air besar.
  1. Menjaga saluran pernapasan
Tidur dengan posisi miring ke kanan dapat mencegah jatuhnya lidah ke pangkalnya yang dapat mengganggu pernapasan. Tidur miring dapat menghindari kita dari kekurang oksigen selama tidur.
Previous
Next Post »

2 comments

Write comments
December 23, 2014 at 7:53 PM delete

Memang, miring ke kanan itu bagus. Saya juga biasanya miring ke kanan, sambil menyusui, posisi ini lebih nyaman http://artikelgizikesehatan.blogspot.com dyahumi

Reply
avatar