Inilah yang Terjadi Pada Tubuh Ketika berniat Puasa










            Niat adalah salah satu rukun puasa. Apabila seseorang tidak membaca niat, maka puasanya tertolak. Sebagaimana hadis Rasulullah saw. Yang diriwayatkan dengan sanad yang shahih dari Ibnu Umar dan Hafshah -radhiallahu anhuma- bahwa keduanya berkata:
“Barangsiapa yang tidak memalamkan niatnya sebelum terbitnya fajar maka tidak ada puasa baginya.” (HR. Abu Daud no. 2454, At-Tirmizi no. 730, An-Nasai (4/196), dan Ibnu Majah no. 1700)
Dari hadis tersebut dapat diketahui juga jika niat puasa itu bisa dilakukan dari malam hari sampai waktu subuh tiba.
Mengenai pentingnya niat ini, dalam hadis lain Rasulullah saw.,  bersabda, “Sesungguhnya setiap amalan itu (syah atau tidaknya) tergantung dengan niatnya dan setiap orang akan mendapatkan apa yang dia niatkan.” (HR.Al-Bukhari dan Muslim dari Umar bin Al-Khaththab)

Beberapa waktu lalu, ilmuwan melakukan kajian tentang pengaruh niat puasa terhadap kondisi tubuh seseorang yang menjalankan ibadah puasa. Ternyata hasilnya sungguh mencengangkan.
Ketika seseorang berniat puasa di dalam qolbunya (jantung), maka selanjutnya melalui aliran darah jantung akan mmberikan sinyal kepada otak. Sehingga otak menerima pesan bahwa orang tersebut berniat puasa.
Selanjutnya otak menyampaikan perintah kepada organ-organ pencernaan untuk berhenti bekerja. Dari hasil penelitian tersebut didapati bahwa pada orang yang berpuasa enzim pencernaannya tidak bekerja. Subhanallah, sangat luar biasa.


Karena enzim pencernaan tidak bekerja selama kita puasa, maka kita tidak akan merasakan lapar secara berlebihan. Coba bandingkan jika kita telat makan dalam kondisi tidak puasa, dengan saat puasa. Tubuh akan memberikan respon yang berbeda. Ketika kita telat makan padahal tidak sedang puasa akan menimbulkan sakit dan tubuh sangat lemas. Tetapi jika kita puasa, tubuh terasa tetap segar dan tidak menimbulkan sakit.
Bisa dipahami, seseorang yang sakit organ pencernaan, salah satu obatnya adalah dengan berpuasa. Karena pada saat berpuasa organ pencernaan istirahat dari bekerja sehingga akan lebih sehat.
Bagi orang yang rajin puasa, tubuhnya lebih sehat dibandingkan dengan orang yang jarang berpuasa. Karena pada orang yang rajin puasa, organ pencernaan memiliki kesempatan untuk beristirahat.

Artikel Menarik :

Kiat Mengatur Keuangan dalam Bisnis Rumahan

Bisnis Maia Estianti Kian Bersinar




Previous
Next Post »

2 comments

Write comments
Vhoy Syazwana
AUTHOR
June 28, 2015 at 7:05 AM delete

Allahu akbar. Allah benar2 mengatur segala sesuatunya dengan detail.
Pantesan, kalo bulan puasa, ga gampang tergoda lapar. Beda kalo pas nggak puasa, bawaanya lapar terus hihihi!
Tfs ya Mak.

Reply
avatar
Unknown
AUTHOR
June 28, 2015 at 7:52 AM delete

betul mba, sungguh Allah Maha Pencipta yang sempurna

Reply
avatar