Sayuran Ini Berkhasiat Mencegah Kanker

Menurut WHO kanker adalah penyakit tidak menular kedua yang menyebabkan kematian sedunia. Di Taiwan penyakit kanker menduduki rangking tertinggi penyebab kematian. Di Indonesia sendiri, persentase kematian akibat kanker telah mencapai 6,6 persen. Dan diprediksikan akan terus meningkat sampai 60 persen sampai tahun 2030.
Gaya hidup dan pola makan yang tidak sehat menjadi faktor penyebab timbulnya penyakit menakutkan ini. Berdasarkan hasil penelitian, penyakit ini bisa dicegah dengan mudah yaitu dengan  menerapkan pola hidup sehat dengan berolah raga, menjauhi tembakau dan narkoba. Mengkonsumsi makanan sehat dengan memperbanyak asupan sayur dan buah.
Baru-baru ini Japan National Institute Pencegahan Kanker baru-baru ini merilis hasil penelitian. Ada beberapa macam sayuran yang mengandung zat untuk mencegah penyakit kanker. 
Berikut ini ranking sayuran yang mampu mencegah penyakit kanker :
01: Ubi jalar dimasak 98.7%
02: Ubi jalar mentah. 94.4%
03: Asparagus. 93.9 %
04: Broccoli, 92.8%
05: Kubis/cabbage. 91.4%
06: Kembang kol. 90.8%
07: Seledri. 83.7%
08: Terong. 74.0%
09: Paprica. 55.5%
10: Wortel. 46.5%
11: Golden cauliflower/kmbg kol 37.6%
12: Capsella/shepherd's purse 35,4%
13: Kol/Kohlrabi. 34.7%
14: Mustard. 32.9%
15: Brassica juncea. 29.8%
16: Tomat. 23.8%
Satu hal yang harus diperhatikan adalah cara pengolahan sayuran tersebut. Jangan sampai dimasak terlalu lama sehingga mengurangi kandungan zat bermanfaat yang ada dalam sayuran tersebut. Bahkan lebih baik sayuran tersebut dikonsumsi dalam kondisi mentah tanpa perlu dimasak, kecuali ubi.
Previous
Next Post »